Nasehat Dan Bimbingan Ulama Terhadap Ahlussunnah Kaitannya Blokade di Dammaj

بسم الله الرحمن الرحم


Nasehat Fadhilatu As Syaikh ‘Abdurrahman bin Umar Mar’ie Al-Adny Terkait Dengan Pengepungan dan Blokade yang terjadi di Dammaj.
Bismillahirrahmanirrahim
Tidak lupa -wahai saudaraku sekalian karena Allah- untuk senantiasa kita mendoakan saudara-saudara kita di dammaj -semoga allah memberikan taufiq kepada mereka-agar Allah melidungi mereka dan memberikan jalan keluar kepada mereka.
Karena disana ada orang-orang sholih baik dari kalangan laki-laki maupun wanita yang mana mereka adalah dari kalangan ahlussunnah yang saat ini berada didalam kesulitan dan kesedihan. Dan mereka sangatlah butuh terhadap pertolongan dari saudara-saudara mereka kaum muslimin.
Maka apabila kita tidak mampu untuk membantu mereka disana kecuali dengan berdo’a, maka jangan sampai kita lalai untuk mendo’akan mereka disaat kita jauh dari mereka, semoga Allah memberkahi kalian.
Kita memohon kepada Allah untuk mengembalikan tipu daya dan makar musuh-musuh mereka dan semoga Allah menolong saudara-saudara kita di sana dan memberikan ampunan-Nya kepada kita dan kepada mereka, dan memberikan segala petunjuk dan bimbingan-Nya serta mengokohkan kita semua diatas al-haq sampai kita bertemu dengan Allah subhaanahu wa ta’ala. Barakallahu Fikum. Kita berdo’a di kesendirian kita. Jazakumullah khairan.

Diterjemah Oleh : Abdul Mu’thi bin Mugni Hafizhahulloh

Teks dalam bahasa Arab :
نصيحة 
فضيلة الشيخ عبد الرحمن بن عمر بن مرعي العدني
المتعلقة بحصار دماج


بسم الله الرحمن الرحيم
لا نَنسَى إخواني في الله ، أن ندعو لإخواننا - وفقهم الله - في بلاد دماج أنّ الله يَدفعَ عنهم ويفرِّج عنهم
فإنَّ هناك أناساً صالحين من الرجال والنساء من أهل السنة وهم في كُرْبة وغُمَّة ، يحتاجون إلى المناصرة من إخوانهم المسلمين .
لو لم يكن إلا بالدعاء ، لا نَغفَل عن الدعاء لإخواننا بظهر الغيب بارك الله فيكم
ونسأل الله أن يرُدّ كيد عدوهم وأن ينصر إخواننا وأن يتوب علينا وعليهم وأن يُلهِم الجميع رُشْده وأن يُثبِّت الجميع على الحق حتى يلقاه بارك الله فيكم 
الدعاء بظهر الغيب جزاكم الله خيراً .


---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Ditanya As Syaikh Al ‘Allamah Shalih bin Fauzan Al Fauzan, “Apa nasehat anda untuk saudara-saudara kita Ahlussunnah di yaman yang sedang diperangi oleh kelompok hutsiyyun (kelompok rafidhah, pent-)?

Maka beliau menjawab:
“Wajib bagi mereka untuk menyandarkan diri dan percaya kepada Allah. Sebagaimana juga wajib atas mereka untuk memperbanyak bermunajat kepada Allah degan do’a-do’a mereka, membela dan menjaga diri-diri mereka, anak cucu dan keturunan mereka serta harta-harta yang mereka miliki, yang mana mereka membela dan menjaga itu semua sesuai dengan kemampuan yang ada pada mereka.
Dan tidaklah musibah ini menimpa penduduk yaman kecuali karena kelemahan dan perpecahan (perselisihan) yang ada disisi mereka, jikalau mereka bersatu dan berkumpul diatas satu bendera maka niscaya tidak akan ada seorangpun dari musuh mereka yang mampu masuk ditengah-tengah mereka dan menyerang mereka, akan tetapi karena mereka berpecah dan berselisih sehingga menimbulkan kepentingan-kepentingan pribadi (tendensi-tendensi tertentu), maka terjadilah apa yang saat ini sedang terjadi di negeri tersebut, na’am.
Maka aku mewasiatkan kepada mereka untuk bersabar dan melakukan sebab- sebab (datangnya pertolongan Allah Subhaanahu wata’aala), dan diantara sebab-sebab tersebut adalah al ijtima’ (berkumpul) dan tidak berpecah belah (berselisih). Allah ta’ala berfman:
ولا تنازعوا فتفشلوا وتذهب ريحكم واصبروا )
“Dan janganlah kalian berbantah-bantahan, yang menyebabkan kalian menjadi gentar dan hilang kekuatan kalian, dan bersabarlah.”
Dan firman Allah Jalla wa ‘Ala:
(ولا تكونوا كالذين تفرّقوا واختلفوا)
“Dan janganlah kalian menyerupai orang-orang yg bercerai berai dan berselisih.”
Maka wajib atas mereka untuk bersatu !!!
Dan kelompok-kelompok hizby serta berbagai perpecahan yang ada, ini adalah kerugian dan kerusakan bagi kaum muslimin. Maka mereka wajib berkumpul dan bersatu dalam satu kelompok yang berjalan di atas Al Kitab dan As Sunnah. Dan berada dibawah satu komando untuk melawan musuh-musuh yang menyerang mereka. Dan seperti inilah seharusnya keadaan kaum muslimin, na’am.

Diterjemah Oleh : Abdul Mu’thi bin Mugni Hafizhahulloh

Dengar Audionya Klik Disini !, Atau Download Disini


Teks dalam bahasa Arab :
السائل:
ما نصيحتكم لإخواننا أهل السنة في اليمن الذين يقاتلهم الحوثيون ؟


العلامة صالح الفوزان حفظه الله:

عليهم بالاعتماد على الله عز وجل ، وكثرة الدعاء، والدفاع عن أنفسهم وعن ذراريهم وعن أموالهم، يدافعون بحسب مقدرتهم، نعم.
وما أصاب أهل اليمن هذا إلا بسبب تخاذلهم وتفرقهم، ولو أنهم اجتمعوا تحت راية واحدة ما استطاع أحد أن يتدخّل فيهم، لكن لمّا تفرقوا وصارت لهم أطماع، كل له طمع حصل عليهم ما حصل، نعم.
أنا أوصيهم بالصبر، وأوصيهم بعمل الأسباب، ومنها الاجتماع وعدم التفرق، ولا تنازعوا فتفشلوا وتذهب ريحكم واصبروا ) (ولا تكونوا كالذين تفرّقوا واختلفوا) ... عليهم بالاجتماع .
الحزبيات والتفرّقات هذه ضرر على المسلمين، عليهم أن يجتمعوا جماعة واحدة على الكتاب والسنة، وأن يكونوا يداً واحدة على من سواهم، هذا شأن المسلمين، نعم .



(Artikel ini dibaca sebanyak : 631 kali)


0 komentar:

Posting Komentar