Kakap Saus Mangga

Resep: Kakap Saus Mangga Bahan :
1 ekor (900 g) ikan kakap merah, ambil dagingnya saja (fillet)
2 sdm air jeruk nipis
150 g tepung bumbu siap pakai
1 butir telur ayam, kocok
1 sdm daun bawang iris

Saus Mangga :
1 sdm mentega untuk menumis
2 siung bawang putih, cincang halus
2 cm jahe, iris tipis
1 buah mangga arum manis/indramayu/gedong gincu, ambil dagingnya, blender
150 ml air
½ sdt merica
1 sdt garam 

Cara Membuat :
  • Potong-potong ikan kakap ukuran 3x3 cm.
  • Lumuri air jeruk nipis. Diamkan 10 menit.
  • Celupkan potongan ikan ke dalam telur.
  • Lapisi dengan tepung serbaguna hingga rata.
  • Goreng ikan hingga kuning kecokelatan sampai matang. tiriskan.
  • Saus Mangga :
  • Panaskan mentega, tumis bawang putih dan jahe sampai harum.
  • Tambahkan air, jus mangga, aduk hingga mendidih.
  • Masukkan bumbu, didihkan. Angkat.
  • Sajikan ikan dengan Saus Mangga.

0 komentar:

Posting Komentar